20 Juni 2024

Semarak Karnaval di YPP ASWAJ Ambunten Sumenep

Karnaval di YPP ASWAJ adalah apresiasi busana yang semua pesertanya harus memakai pakaian unik dan berjalan mengikuti rute yang telah ditentukan, para siswa dari semua jenjang mulai dari KB, TK, MI, MTs dan MA maupun guru mengikuti acara ini dengan serentak. Tak terkecuali kalangan santri dan semua penuntut ilmu di lembaga Pondok Pesantren Ahlussunnah Waljamaah Ambunten Sumenep.

Pada Kamis 20 Juni 2024 kegiatan yang dikenal dengan sebutan karnaval ini dimulai sekitar pukul 14:00 WIB. diberangkatkan oleh Pimpinan Koramil Ambunten dengan start dan finish berada di halaman utama Madrasah Pondok Pesantren Ahlussunnah Waljamaah, rute acara ini adalah mengelilingi Dusun Jungtorok Laok Desa Ambunten Timur dan berakhir pada sekitar pukul 16:30 WIB.

Berbagai penampilan mengiringi kegiatan ini, seperti grub drumband Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama Ambunten Sumenep, music tong-tong yang pemainnya tidak lain merupakan santri Pondok Pesantren Ahlussunnah Waljamaah Ambunten Sumenep.

Selain kegiatan ini sebagai rangkaian dari Imtihan Yayasan Pondok Pesantren Ahlussunnah Waljamaah, kegiatan ini juga bertujuan menghibur dan mengembangkan kreatifitas dan bakat santri, hal ini terbukti dengan berbagai macam pakaian dan fashion yang digunakan oleh para siswa dan siswi diberbagai jenjang.

 Foto Documentasi











Pewarta : Suryadi

0 Komentar:

Posting Komentar